Semua orang pasti mengalami yang namanya cegukan. Cegukan membuat perasaan tidak enak dan cenderung mengganggu. Bahkan dapat memalukan orang yang terkena cegukan karena mengeluarkan suara. Beberapa orang sering mengalami cegukan dan kadang-kadang kita semua mengalaminya pada saat-saat tertentu. Nah kali ini obat sehat akan memaparkan beberapa cara dan tips yang dapat mengobati cegukan dengan cara dan bahan alami yang ampuh untuk mengatasi cegukan :
Jeruk Nipis.
Jeruk nipis bisa digunakan untuk menghilangkan cegukan. Caranya adalah dengan mengiris jeruk nipis dan kemudian mengunyahnya. Kandungan vitamin C pada jeruk nipis bisa menghilangkan gangguan pada impuls di syaraf vagus sehingga bisa menghilangkan cegukan.
Minum air putih.
Minumlah air putih dikit demi sedikit. Agar lebih ampuh ada yang bilang jika minum air di gelas harus sambil menundukkan kepala dan minum dari bibir gelas yang berseberangan dengan bibir supaya tidak tumpah.
Leher didangakkan sedikit kebelakang,
Leher didangakkan sedikit kebelakang, kemudian masukkan gula pasir satu sendok teh ke lidah kita, jangan ditelan. Telan air ludah yang terbentuk setelah gula ada di lidah. Setelah semua gula larut, minumlah setengah gelas air putih.
Letakkan jari tangan ke langit-langit mulut
Letakkan jari tangan ke langit-langit mulut lalu pijatlah dengan halus dan lembut, jangan sampai tergores dengan kuku.
Bernafas Di Dalam Kantong Plastik Atau Kertas.
Bernafas di dalam kantong plastik atau kertas bisa menghilangkan cegukan seseorang. Caranya adalah sebagai berikut ini :
Tahan Nafas.
Menahan nafas adalah salah satu cara untuk menghilangkan cegukan. Menahan nafas bisa membuat cegukan berhenti karena kadar karbondioksida di dalam tubuh meningkat tajam.
Tidur Dengan Posisi Tubuh Terbalik.
Tidur dengan melakukan kondisi tubuh terbalik, yaitu kaki diatas dan kepala di bawah membuat cegukan berhenti. Hal itu dikarenakan saat posisi tubuh terbalik peredaran darah akan lancar begitu pula dengan peredaran oksigen ke diafragma.
Air Hangat atau air biasa.
Air hangat saat cegukan bisa menghilangkan cegukan. Hal itu dikarenakan air hangat bisa melancarkan peredaran darah dan juga oksigen di dalam tubuh. Cara menghilangkan cegukan menggunakan air hangat adalah sebagai berikut ini :
- Tarik nafas dalam-dalam.
- Tampung nafas menggunakan kantong plastik maupun kantong kertas.
- Pastikan hidung dan mulut juga masuk ke dalam kantong itu.
- Cara itu bisa meningkatkan kadar karbondioksida di dalam tubuh.
- Menurunnya CO2 bisa menyebabkan seseorang terkena cegukan.
Mengatur Nafas.
Mengatur nafas bisa menghilangkan cegukan. Mengatur nafas bisa membuat pergantian oksigen dan juga karbondioksida bergantian masuk ke dalam tubuh. tariklah nafas dalam-dalam bisa berkali-kali, tahan nafas selama beberapa menit kemudian buanglah nafas secara perlahan-lahan.
Tidur Dengan Menekuk Kedua Lutut.
Cara ini bisa digunakan untuk menghilangkan cegukan. Hal itu dikarenakan cara tersebut bisa meningkatkan kadar karbondioksida di dalam tubuh. Caranya adalah tidur berbaring, kemudian dua buah lutut ditekuk ke perut. Lakukan selama berulang-ulang.
Gula Batu.
Mengemut gula batu atau bisa digantikan dengan sesendok gula pasir bisa menghilangkan cegukan. Kandungan gula yang ada dalam gula batu dan juga gula pasir bisa merangsang otot diafragma. Otot diafragma yang terangsang bisa menyebabkan diafragma bisa berkontraksi dengan teratur.
Es Batu.
Cara menghilangkan cegukan dengan es batu sangat mudah yaitu dengan mengusapkan bongkahan es batu ke dagu dan juga meminum tetesan-tetesan es yang dihasilkan. Yang menjadi perhatian adalah jangan menelan bongkahan es batu saat masih cegukan. Es batu bisa mengganggu saluran pernafasan.
Selai Kacang.
Menghilangkan cegukan juga bisa menggunakan selai kacang. Caranya adalah dengan menggunakan satu sendok selai kacang kemudian dimakan. Selai kacang bermanfaat untuk mengubah irama dalam pernafasan karena kandungan kacang yang ada dalam selai kacang tersebut.
Minyak Kayu Putih.
Kayu putih mengandung minyak atsiri dan juga rasa panas yang dihasilkan bisa menghilangkan cegukan. Caranya adalah dengan mengoleskan minyak kayu putih ke bagian leher dan juga bagian perut. Rasa panas dari minyak kayu putih bisa menghilangkan cegukan pada tubuh seseorang.
Lemon
Kunyahlah satu iris lemon segar atau asinan jeruk nipis yang dapat mengganggu polas impuls saraf vagus dan dapat menghilangkan cegukan.
Mengalihkan perhatian
Mengalihkan perhatian secara tidak langsung dapat meredakan cegukan dengan cepat. Caranya bisa menggenggam tangan dengan sangat erat sampai timbul rasa sakit, lalu coba fokuskan untuk mengalihkan perhatian kita pada rasa sakit di tangan.
Asam Cuka
Makanlah makanan asam seperti cuka yang dipercaya dapat meredakan cegukan dengan cepat. Rasa asam pada cuka dapat menstimulus pernapasan seseorang, sehingga saat kalian makan, wajah akan mengernyit otomatis, proses inilah yang dapat menghilangkan cegukan.